Isolasi Senyawa dan Uji Aktivitas Anti-inflammasi Ekstrak Metanol Daun Puwar Kincung (Nicolaia speciosa Horan)
ABSTRAK: Telah dilakukan
penelitian isolasi dan pengujian efek antiinflamasi dari daun puwar kincung
(Nicolaia speciosa Horan) terhadap ekstrak metanol, fraksi n-heksana dan etil
asetat. Isolasi dilakukan dengan metoda ekstraksi secara fraksinasi dan
beberapa tahap kromatografi kolom. Pemurnian dilakukan secara rekristalisasi.
Dua senyawa berhasil diisolasi dan diberi label F4 dan S3. F4 didapat dari
fraksi n-heksan sebanyak 20 mg berbentuk kristal berwarna putih kekuningan
dengan titik leleh 55–57 oC dan S3 dari fraksi etilasetat sebanyak 15 mg berbentuk
kristal berwarna kuning dengan titik leleh 68–69 oC. Pengujian efek
antiinflamasi ekstrak metanol menggunakan metoda paw edema menunjukkan bahwa
dosis 250 dan 1000mg/kgBB mempunyai efek sebagai antiinflamasi.
Kata Kunci: Anti-inflammasi,
Nicolaia speciosa,, puwar kincung, Zingiberaceae
Penulis: Emrizal, Armon
Fernando, Fitri Suryani, Farediah Ahmad, Hasnah M. Sirat dan Dayar Arbain
Kode Jurnal: jpfarmasidd130328
