Korelasi Kelimpahan Plankton Dengan Suhu Perairan Laut Di Sekitar PLTU Cirebon
Abstrak: Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kelimpahan plankton dengan suhu
perairan laut di sekitar PLTU Cirebon. Penelitian ini dilaksanakan pada 30
Agustus sampai dengan 27 September 2014 dengan menggunakan metode survei dan
analisis data secara deskriptif komparatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa
kelimpahan plankton memiliki hubungan yang sangat lemah dengan suhu perairan
dengan nilai korelasi sebesar 0,006 yang artinya terdapat 0,6% hubungan antara
kelimpahan plankton dengan suhu, sedangkan 99,4% kelimpahan plankton
dipengaruhi oleh faktor lingkungan lain. Sebaran individu fitoplankton merata sedangkan zooplankton
tidak merata. Jumlah individu dari kelas Bacillariophyceae merupakan yang
paling banyak dan ditemukan pada semua stasiun penelitian. Semakin jauh titik
lokasi sampling dari Muara dan PLTU maka suhu perairan semakin rendah dan
mendekati dengan ketentuan yang ada pada Kep.51/MENKLH/2004 tentang baku mutu
air laut untuk biota laut.
Kata Kunci: kelimpahan
plankton, suhu perairan, PLTU Cirebon
Penulis: Ikhsan Faturohman,
Sunarto, Isni Nurruhwati
Kode Jurnal: jpperikanandd160640
