PENGARUH FREKUENSI PEMBERIAN PAKAN TERHADAP PRODUKSI PEMBESARAN IKAN MAS (Cyprinus carpio) DI KERAMBA JARING APUNG WADUK CIRATA

ABSTRAK: Frekuensi pemberian pakan ikan dengan jumlah pakan yang tepat akan memaksimalkan pemanfaatan pakan oleh ikan sehingga diharapkan pertumbuhan ikan akan maksimal, efisiensi biaya produksi dan mengurangi pencemaran lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui frekuensi pemberian pakan ikan yang optimal terhadap pertumbuhan, sintasan, dan konversi pakan pada pembesaran ikan mas (Cyprinus carpio) di keramba jaring apung. Jaring yang digunakan berukuran 7 m x 7 m x 3 m. Padat tebar ikan adalah 50 ekor/m3 berukuran 11,2±0,9 g/ekor. Pakan yang diberikan adalah pakan tenggelam komersial dengan kandungan protein 26%-28% sebanyak 3%-5% dari bobot biomassa per hari. Lama penelitian 3 bulan, rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan frekuensi pemberian pakan berbeda, yaitu: 2 kali/hari, 3 kali/hari, dan 4 kali/hari. Analisis data menggunakan analisis sidik ragam dengan uji lanjutan Tuckey. Hasil penelitian menunjukkan bahwa frekuensi pemberian pakan memberikan pengaruh nyata (P<0,05) terhadap pertumbuhan bobot mutlak dan sintasan ikan, tetapi tidak tidak berbeda nyata (P>0,05) terhadap konversi pakan. Pemeliharaan ikan mas terbaik bila dipelihara di keramba jaring apung dengan frekuensi pemberian pakan sebanyak 3 kali/hari dengan nilai pertumbuhan bobot mutlak, sintasan, dan konversi pakan yaitu berturut-turut 132,0±9,6g; 73,9±1,8%; dan 1,54±0,04.
KATA KUNCI: frekuensi pemberian pakan, pertumbuhan, sintasan, konversi pakan, keramba jarring apung
Penulis: Mochamad Nurdin
Kode Jurnal: jpperikanandd110438

Artikel Terkait :