KEEFEKTIFAN MODEL PROJECT BASED LEARNING DALAM PEMBELAJARAN PRAKTIK MIKROKONTROLER
Abstrak: Penelitian ini
memiliki tujuan untuk : (1) mengukur keefektifan model Project Based Learning
dalam pembelajaran Praktik Mikrokontroler pada aspek kognitif dibandingkan dengan
model Teacher Centered Learning pada aspek yang sama, (2) mengukur keefektifan model
Project Based Learning dalam pembelajaran Praktik Mikrokontroler pada aspek
afektif dibandingkan dengan model Teacher Centered Learning pada aspek yang
sama, (3) mengukur keefektifan model Project Based Learning dalam pembelajaran
Praktik Mikrokontroler pada aspek afektif dibandingkan dengan model Teacher
Centered Learning pada aspek yang sama. Jenis penelitian ini adalah kuasi
eksperimen. Uji hipotesis menggunakan uji Polled Varians. Hasil penelitian
menunjukkan : (1) model Project Based Learning dalam pembelajaran Praktik
Mikrokontroler pada aspek kognitif memiliki perbedaan hasil yang signifikan
dibandingkan dengan model Teacher Centered Learning pada aspek yang sama dengan
rerata gain 0,79 berbanding 0,33, (2) model Project Based Learning dalam
pembelajaran Praktik Mikrokontroler pada aspek afektif memiliki perbedaan hasil
yang signifikan dibandingkan dengan model Teacher Centered Learning pada aspek
yang sama dengan rerata skor 79,90 berbanding 73,02, (3) model Project Based
Learning dalam pembelajaran Praktik Mikrokontroler pada aspek psikomotorik
memiliki perbedaan hasil yang signifikan dibandingkan dengan model Teacher
Centered Learning pada aspek yang sama dengan rerata skor 85,56 berbanding
66,88.
Penulis: Dina Kurniawati
Kode Jurnal: jptlisetrodd170291
