Perancangan Aplikasi Penyuluhan Kesehatan Ibu dan Anak

Abstract: Kesehatan Ibu dan Anak adalah upaya di bidang kesehatan yang menyangkut pelayanan dan pemeliharaan kesehatan ibu hamil, ibu bersalin, ibu nifas, ibu menyusui, bayi baru lahir, bayi dan anak balita. Pemberdayaan Masyarakat bidang Kesehatan Ibu dan Anak merupakan upaya memfasilitasi masyarakat untuk membangun sistem kesiagaan masyarakat dalam upaya mengatasi situasi gawat darurat dari aspek non klinis terkait kehamilan dan persalinan. Masalah yang dihadapi pada saat penyuluhan adalah proses penyuluhan kesehatan yang hanya diterangkan oleh para kader kesehatan melalui gambar atau teks yang diterangkan hanya berupa poster. Karena proses yang masih manual,para ibu hamil dan ibu menyusui banyak yang malas dan tidak mengikuti penyuluhan. Seiring dengan penggunaan Teknologi informasi yang semakin banyak digunakan membantu manusia dalam membuat, mengubah, menyimpan, mengkomunikasikan dan/atau menyebarkan informasi melalui media komunikasi seperti handphone. Dari permasalahan tersebut proses penyuluhan yang masih manual dan kurangnya minat para ibu dalam mengikuti penyuluhan maka perlu dilakukan inovasi melalui teknologi informasi yang berbasis mobile untuk mengatasi permasalahan yang terjadi. Berdasarkan fakta diatas, maka penulis membuat suatu perancangan sistem dengan judul”Perancangan Aplikasi Penyuluhan Kesehatan Ibu dan Anak” sebagai pengantar informasi agar dapat menambah minat masyarakat khususnya para ibu.
Kata Kunci: Perancangan,Penyuluhan, Ibu, Anak
Penulis: Ni Luh Gede Pivin Suwirmayanti, Rosalia Hadi, Yohana Nugraheni
Kode Jurnal: jptinformatikadd170458

Artikel Terkait :