PENINGKATAN KREATIVITAS BELAJAR IPA MELALUI PENERAPAN STRATEGI GUIDED DISCOVERY LEARNING

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas belajar IPA melalui penerapan strategi guided discovery learning pada siswa kelas III A SD Negeri Mangiran Srandakan tahun ajaran 2015/2016. Jenis penelitian ini ialah penelitian tindakan kelas (classroom action research). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III A yang berjumlah 20 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi , angket, dan pengumpulan dokumen. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif dan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan strategi guided discovery learning dapat meningkatkan kreativitas belajar IPA siswa. Pada siklus I meningkat sebesar 66,09%, dan pada siklus II menjadi 89,38%. Demikian juga melalui angket, kreativitas belajar IPA pada siklus I sebesar 91,48% dan pada siklus II menjadi 88,7% sehingga  mencapai kriteria keberhasilan yang telah ditentukan.
Kata kunci: kreativitas belajar IPA, strategi guided discovery learning
Penulis: Ima Heni Rochayati
Kode Jurnal: jppaudsddd161240

Artikel Terkait :