PENGARUH KONSEP DIRI TERHADAP KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA KELAS V SEGUGUS 4 KECAMATAN LOANO
Abstrak: Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsep diri terhadap kemandirian belajar
siswa kelas V SD se-Gugus 4 Kecamatan Loano, Purworejo. Penelitian ini
menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode ex postfacto. Populasi pada
penelitian ini adalah peserta didik kelas V SD se-gugus 4 Kecamatan Loano yang
berjumlah 131 peserta didik. Sampel terdiri dari 99 peserta didik yang
ditentukan dengan teknik proportional random sampling menggunakan rumus Slovin.
Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala psikologi untuk
mengumpulkan data konsep diri dan kemandirian siswa. Validitas instrumen
dilakukan validitas isi dan menghitung dengan daya diskriminasi aitem.
Reliabilitas instrumen menggunakan rumus Alpha Cronbach. Uji prasyarat analisis
yang dilakukan adalah uji normalitas, heteroskedastisitas, dan autokorelasi.
Uji hipotesis data menggunakan teknik analisis regresi linear sederhana. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa kemandirian belajar dipengaruhi secara positif dan
signifikan oleh konsep diri sebesar 41,1%.
Kata kunci: konsep diri,
kemandirian belajar siswa
Penulis: Irawan Sakti
Kode Jurnal: jppaudsddd161239