PENANAMAN KARAKTER CINTA LINGKUNGAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI TAMANAN BANTUL
Abstrak: Penelitian ini
bertujuan untuk mendeskripsikan penanaman karakter cinta lingkungan di SD N
Tamanan Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif.
Subjek penelitian kepala sekolah, guru, dan siswa. Pengumpulan data melalui
observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dengan reduksi data,
display data, dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data dengan triangulasi
teknik dan sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakter cinta lingkungan
ditanamkan dengan: (1) Pengembangan kurikulum sekolah meliputi program
pengembangan diri dengan kegiatan rutin piket, kegiatan spontan, keteladanan,
pengkondisian sekolah, pengintegrasian dalam semua mata pelajaran, budaya
sekolah melalui SMUTLIS, ruang dan fasilitas, motivasi siswa, hadiah dan
hukuman, pengembangan nilai karakter cinta lingkungan. (2) Pengembangan proses
pembelajaran kelas dengan praktek langsung, sekolah dengan pengarahan dan
lomba, luar sekolah dengan pramuka, kunjungan
dan outbond/wisata. (3) Pengembangan kesehatan sekolah, pemeliharaan
ruang dan bangunan, pencahayaan dan ventilasi udara ruang kelas, fasilitas
sanitasi, pengelolaan kantin/warung, pencegahan lingkungan dari jentik nyamuk,
larangan merokok, promosi hygiene dan sanitasi dengan poster, himbauan/ajakan
dan sosialisasi.
Penulis: Trinanda Putri
Cahyani
Kode Jurnal: jppaudsddd161153