Efektivitas Penerapan Model Pembelajaran ATI (Aptitude Treatment Interaction) Dan Model Pembelajaran TAI (Team Assisted Individualy): Dampak Terhadap Hasil Belajar Fisika Siswa

Abstrak: Fokus dari penelitian ini adalah untuk menguji efektivitas implementasi model pembelajaran terhadap hasil belajar fisika siswa SMA pada materi fluida statis, antara kelas dengan model pembelajaran ATI (Aptitude Treatment Interaction) dan kelas dengan model pembelajaran TAI (Team Assisted Individually). Jenis penelitian adalah kuasi eksperimen dengan desain pretest-postest kelompok statis (The Static Group Pretest-Postest Design). Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan hasil belajar siswa antara kedua kelas, yang dibuktikan dari hasil uji-t dimana t hitung  > t tabel . Hasil uji effect size sebesar 0,69 dengan kriteria sedang. Sehingga penerapan model pembelajaran ATI (Aptitude Treatment Interaction) lebih efektif digunakan, mengungguli model pembelajaran TAI (Team Assisted Individually). dalam pembelajaran fisika siswa SMA pokok bahasan fluida statis.
Kata kunci: efektivitas model pembelajaran, efek size, hasil belajar, model ATI, model TAI
Penulis: Antomi Saregar
Kode Jurnal: jpfisikadd170130

Artikel Terkait :