EFEKTIVITAS PENERAPAN METODE GALLERY WALK (PAMERAN BERJALAN) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS VIII SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 NGABLAK KAB. MAGELANG

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas VIII SMP Negeri 1 Ngablak Kab. Magelang menggunakan metode pembelajaran Gallery Walk (Pameran Berjalan). Jenis penelitianini adalah penelitian tindakan kelas untuk meningkatkan hasil belajar peserta didikmenggunakan metode pembelajaran Gallery Walk. Setting penelitian mengambil tempatdi SMP Negeri 1 Ngablak. Teknik pengambilan data diperoleh dari hasil observasipelaksanaan pembelajaran, observasi hasil belajar, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data berupa analisis data kuantitatif deskriptif dan persentase. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan metode Gallery Walk (Pameran Berjalan) dapat meningkatkan hasil. Persentase hasil belajar peserta didik memiliki kategori cukup sebesar 44,61% dengan skor rata-rata 10,75. Setelah dilakukan tindakan pada siklus I dan dilanjutkan pada siklus II, maka memperoleh hasil persentase hasil belajar sebesar 58,10% dengan skor rata-rata 13,91. Dengan terjadi peningkatan sebesar 3,16% pada hasil belajar siswa.
Kata kunci: Hasil belajar, metode pembelajaran Gallery Walk (Pameran Berjalan), Pendidikan Agama Islam
Penulis: Mahbub Arif
Kode Jurnal: jppendidikandd131503

Artikel Terkait :