PENGARUH KEPRIBADIAN MEREK, PERCEIVED VALUE, DAN WORD OF MOUTH (WOM) TERHADAP MINAT BELI

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepribadian merek, perceived value, dan word of mouth (WOM) terhadap minat beli. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian menemukan bahwa: (1) Kepribadian Merek berpengaruh positif terhadap minat beli dengan nilai regresi 0,664 dan tingkat signifikansinya 0,001. (2) Perceived Value berpengaruh positif terhadap minat beli dengan nilai regresi 0,615 dan tingkat signifikansinya 0,000. (3) word of Mouth (WOM) berpengaruh positif terhadap minat beli dengan nilai regresi 0,577 dan tingkat signifikansinya 0,000. (4) Kepribadian Merek, Perceived Value, dan Word of Mouth (WOM) secara simultan berpengaruh positif terhadap minat beli dengan tingkat signifikansinya 0,000, lebih kecil dari 0,05 (p<0,05). (5) Adjusted R2 sebesar 52,9%. Persamaan regresi yang diperoleh adalah Y= -0,050 + 0,664X1 + 0,615X2 + 0,577X3 +e.
Kata Kunci: kepribadian merek, perceived value, word of mouth (WOM), minat beli
Penulis: ARGINI TIARA DHEVY  
Kode Jurnal: jpmanajemendd150580

Artikel Terkait :