PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN KOMUNIKASI PIMPINAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI MELALUI MOTIVASI KERJA PADA DINAS KOPERASI DAN UMKM KABUPATEN JEMBER

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh gaya kepemimpinan dan komunikasi pimpinan terhadap kinerja pegawai melalui motivasi kerja pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Jember. Pendekatan riset yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode explanatory research. Populasi penelitian ini seluruh pegawai negeri Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Jember dengan teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh(sensus) dengan 38 responden. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis jalur (Path Analysis). Hasil pengujian menunjukkan bahwa (1) gaya kepemimpinan berpengaruh secara langsung dan signifikan terhadap motivasi kerja pegawai, (2) komunikasi pimpinan berpengaruh secara langsung dan signifikan terhadap motivasi kerja pegawai, (3) gaya kepemimpinan tidak berpengaruh secara langsung dan tidak signifikan terhadap kinerja pegawai, (4) komunikasi pimpinan berpengaruh langsung dan signifikan terhadap kinerja pegawai, (5) motivasi kerja berpengaruh langsung dan signifikan terhadap kinerja pegawai, (6) gaya kepemimpinan terhadap kinerja pegawai berpengaruh positif dan signifikan melalui motivasi kerja pegawai, (7) komunikasi pimpinan terhadap kinerja pegawai berpengaruh positif dan signifikan melalui motivasi kerja pegawai pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Jember.

Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan, Komunikasi Pimpinan, Motivasi Kerja, Kinerja

Penulis: Lufi Rizki Pradana, Sri Wahyu Lelly Hana Setyanti

Kode Jurnal: jpmanajemendd161666

Artikel Terkait :