PENGARUH KUALITAS PRODUK, EFEKTIVITAS IKLAN, DAN CELEBRITY ENDORSER TERHADAP MINAT BELI SANDAL (STUDI PADA SANDAL HOMYPED VERSI IKLAN RAFFI AHMAD DAN SOIMAH DI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA)
ABSTRACT: Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk, efektivitas iklan, dan
celebrity endoser terhadap minat beli sandal Homyped. Jenis penelitian dalam
penelitian ini adalah survei. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh
mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta yang masih aktif.
Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan jumlah
sampel sebanyak 200 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang
telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data menggunakan
regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh
positif kualitas produk terhadap minat beli, (2) terdapat pengaruh positif
efektivitas iklan terhadap minat beli, (3) terdapat pengaruh positif celebrity
endoser terhadap minat beli, dan (4) terdapat pengaruh kualitas produk,
efektivitas iklan, dan celebrity endoser terhadap minat beli.
Kata kunci: Kualitas Produk, Efektivitas Iklan, Celebrity Endorser, dan
Minat Beliid
Penulis: Bayu Mukti Wibowo
Kode Jurnal: jpmanajemendd170346
