Evaluasi Pemanfaatan Media Sosial sebagai Sarana Knowledge Sharing


Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk megevaluasi pemanfaatan aplikasi media sosial yang digunakan sebagai sarana berbagi pengetahuan oleh dosen di Indonesia dalam sebuah grup virtual di facebook. Model Kesuksesaan Sistem Informasi oleh Delone dan McLean digunakan sebagai teori dasar dengan mempertimbangkan faktor karaterisktik individu. Sebuah model penelitian dan dua belas buah hipoteses dikembangkan dalam penelitian ini. Model dan hipoteses kemudian diuji dan divalidasi menggunakan data yang diperoleh dari sebuah survey yang dilaksanakan secara online. Survey secara online dilakukan pada sebuah grup dosen di Indonesia. Sebanyak 160 kuesioner diisi oleh anggota komunitas online tersebut dan dinyatakan valid dan digunakan untuk analisis lebih lanjut. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan Partial Least Square (PLS) memanfaatkan perangkat lunak Smart PLS V2. Pengujian meliputi “measurement model” dan “structural model”. Hasil dari pengolahan data mengindikasikan bahwa pemanfaatan media sosial (facebook) telah berhasil menjadi sarana bagi para akademisi di Indonesia dalam berbagi informasi dan pengetahuan. Penelitian ini menemukan bahwa faktor “system use” dan “user satisfaction” adalah faktor utama yang mempengaruhi “individual impact”, sementara itu faktor lain seperti karateristik individu mempengaruhi system quality dan information quality. Sedangkan Information quality mempengaruhi system use, dan system use mempengaruhi user satisfaction.
Kata kunci: Media Sosial, akademisi, model sukses sistem informasi, karaterisktik individu, berbagi pengetahuan
Penulis: Setiawan Assegaff
Kode Jurnal: jpmanajemendd170318

Artikel Terkait :