EFEK INFUSA DAUN SIRIH MERAH (Piper crocatum) TERHADAP PENGARUH ULSEROGENIK ASETOSAL PADA TIKUS PUTIH JANTAN GALUR WISTAR
Abstrak: Daun sirih merah
(Piper crocatum) secara empiris bermanfaat sebagai antiulser. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui efek antiulser infusa daunsirih merah pada tikus
putih jantan galur Wistar yang diinduksi dengan asetosal dosis 0,5 g/KgBB dan
mengetahui dosis infusa daun sirih merah yang sebanding dengan Sukralfat.
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental murni. Tiga puluh ekor tikus
dibagi menjadi lima kelompok perlakuan yaitu kontrol negatif (Aquades), kontrol
positif (Sukralfat 500,8 mg/KgBB), infusa daun sirih merah 10%, 15% dan 20%.
Ulkus diskor menurut Ashok, data diuji menggunakan metode analisisKruskal
Wallis dan dilanjutkan ke uji Mann Whitney dengan taraf kepercayaan 95%.
Hasil uji statistik menunjukkan bahwa infusa daun sirih merah konsentrasi
20% mempunyai efek antiulser sebanding dengan sukralfat, dengan nilaisignifikasinya
1,000. Dikarenakan daun sirih merah memiliki kandungan alkaloid,saponin, tanin
dan flavonoid yang mekanismenya sebanding dengan sukralfat yaitu menghambat
aksi asam pepsin, garam empedu, serta menghambat difusi asam lambung.
Kata kunci: Infusa Daun sirih
merah (Piper crocatum), antiulser, tannin
Penulis: Richa Yuswantina,
Istianatus Sunnah dan Al Hajar Fuadatus Zurroh
Kode Jurnal: jpfarmasidd140504
