DAYA MELARUTKAN EKSTRAK AKAR AREN (Arenga pinnata (Wurmb.) Merr.) TERHADAP BATU GINJAL CALSIUM In Vitro


Abstrak: Akar aren (Arenga pinnata (Wurmb.) Merr.) mengandung senyawa saponin,flavonoid, dan polifenol, Flavonoid diduga mempunyai daya melarutkan terhadapbatu ginjal Calsium. Tujuan penelitian ini untuk membuktikan daya melarutkanekstrak akar aren terhadap batu ginjal Calsium dan mengetahui konsentrasioptimal ekstrak akar aren yang dapat melarutkan batu ginjal Calsium.Pada penelitian eksperimental murni secara in vitro. Ekstrak akar aren diperoleh secara maserasi metanol:air (1:1), dengan konsentrasi ekstrak 9%, 18%,27%, 32%, dan 45% (v/v). Batu ginjal Calsium direndam dalam masing-masingekstrak selama ± 5 jam pada suhu 370C dengan penggojogan setiap jam. Hasilperendaman diukur kekeruhannya dengan Turbidimeter. Bobot Calsium terlarut dihitung dari nilai kekeruhan dengan baku Calsium oksalat. Data bobot Calsiumterlarut diuji anava satu jalan dengan taraf kepercayaan 95%.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak akar aren konsentrasi 9%, 18%, 27%, 32%, 45% (v/v) mempunyai daya melarutkan terhadap batu ginjalCalsium, ada perbedaan bermakna daya melarutkan terhadap batu ginjal Calcium masing-masing konsentrasi ekstrak akar aren (signifikansi < 0,005) dan konsentrasi 32% v/v memiliki daya melarutkan optimal terhadap batu ginjal Calsium.
Kata kunci: Arenga pinnata (Wurmb.) Merr., Batu ginjal Calsium, Flavonoid
Penulis: Jatmiko Susilo, Humaira Atabaki, M. Shofwan Haris
Kode Jurnal: jpfarmasidd130366

Artikel Terkait :