APLIKASI TEORI WIEDENBACH DAN SWANSON PADA KASUS IBU DENGAN PARTUS KALA II LAMA


ABSTRAK: Partus Kala II dimulai dari dilatasi serviks 10 cm dan berakhir dengan kelahiran bayi. Partus kala dua dikatakan memanjang jika berlangsung lebih dari 2 jam pada primipara dan lebih dari satu jam pada multipara.Penatalaksanaan keperawatan bagi ibu dengan partus kala II lama adalah dengan memberikan asuhan keperawatan baik secara fisik dan psikologis. Metode yang digunakan adalah study kasus dengan fokus penerapan model keperawatan Need for Help Wiedenbach dan teori caring Swanson pada asuhan keperawatan ibu dengan partus kala II lama. Aplikasi teori keperawatan Need for Help Wiedenbach dan teori caring Swanson efektif dilakukan pada kelima ibu dengan partus kala II lama yang berfokus pada penanganan masalah klien berkaitan dengan kemampuan dan ketidakmampuan klien memenuhi kebutuhannya saat emergency. Dengan mengembangkan cara kerja team work, penyusunan standar atau pathway dari masing-masing area sehingga dalam keadaan emergency tindakan untuk menolong dapat dilakukan secara optimal
Kata Kunci: Need for help, caring, partus kala II lama
Penulis: Henny Dwi Susanti, Yati Afiyanti, Imami Nur Rachmawati
Kode Jurnal: jpkeperawatandd160447

Artikel Terkait :