PROFIL SEKUEN GEN LEPTIN DI BAGIAN 3’FLANKING REGION PADA SAPI SUMBA ONGOLE (SO)

Abstrak: Leptin adalah suatu protein yang berpengaruh terhadap konsumsi pakan, metabolisme lemak, pengaturan energi dan pembentukan sel darah merah (hematopoiesis) pada sapi. Polimorfisme genLeptin (LEP) pada sapi lokal Indonesia dapat digunakan sebagai seleksi ternak secara molekuler untukmeningkatkan produktivitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi Single NucleotidePolymorphism (SNP) di bagian 3’flanking region pada gen LEP dari 31 ekor sapi Sumba Ongole (Bosindicus). Terdapat 17 SNP di daerah 3’flanking region (3506 - 4019 pb) berdasarkan GenBank: U50365. Lima SNP (g.C3558T; g.G3566T; g.A3567C; g.G3574A; g.C3575A) ditemukan pada semua sampel yangdiamati. Nilai Polymorphic Informative Content (PIC) kategori moderate (0,25<PIC<0,50) ditemukan pada sembilan SNP yaitu g.3565insG (0,35); g.C3576A (0,29); g.C3577T (0,28); g.A3578C/G (0,45); g.C3579T(0,27); g.C3580T/A (0,47); g.C3581T (0,37); g.A3582G (0,38) dan g.A3873G (0,35). Nilai PIC kategori rendah (PIC < 0,25) ditemukan pada tiga SNP yaitu g.G3573C (0,21); g.G3661A (0,22) dan g.T3868C (0,17). Selain itu, terdapat mutasi insersi di posisi g.3565insG dengan frekuensi 0,66. Studi lebih lanjutterhadap polimorfisme pada bagian 3’flanking region gen LEP melalui penambahan jumlah sampelbeserta data catatan produksi perlu dilakukan agar diperoleh Marker Assisted Selection (MAS) pada sifat produksi.
Kata kunci: 3’flanking region, Gen LEP, PIC, SNP, Sumba Ongole
Penulis: Widya Pintaka Bayu Putra, Paskah Partogi Agung, dan Ari Sulistyo Wulandari
Kode Jurnal: jppeternakandd170212

Artikel Terkait :