PERFORMA PERTUMBUHAN DAN ESTIMASI NILAI HETEROSIS JUVENIL IKAN NILA (Orochromis niloticus), IKAN NILA BIRU (Oreochromis aureus), DAN PERSILANGANNYA YANG DIPELIHARA DI KOLAM AIR TAWAR

Abstract: Persilangan antar strain atau spesies merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kualitas genetik. Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengevaluasi keragaan pertumbuhan dan estimasi nilai heterosis hasil persilangan antara ikan nila hitam dengan nila biru. Kegiatan penelitian dilaksanakan selama lima bulan di Balai Penelitian Pemuliaan Ikan Sukamandi. Ikan uji yang digunakan terdiri atas dua strain, yaitu ikan nila Nirwana (Oreochromis niloticus), dan nila biru (Oreochromis aureus). Pemijahan dilakukan secara communal dengan perbandingan jantan dan betina 10:30 di kolam 25 m2. Setelah 12-15 hari larva selanjutnya dipelihara di hapa pendederan ukuran 2 m x 2 m. Tahap pembesaran dilakukan di kolam tanah 200 m2 menggunakan waring berukuran 3 m x 5 m dengan padat tebar 15 ekor/m2. Hasil pemeliharaan selama 150 hari diketahui populasi galur murni Nirwana F x Nirwana M menunjukkan pertumbuhan tertinggi dengan nilai pertambahan bobot 111,74 g, laju pertumbuhan bobot spesifik (SGR) 2,51%/hari dan konversi pakan 1,37. Adapun pertumbuhan dan sintasan tertinggi persilangan antar strain ditunjukkan Nirwana F x Nila Biru M dengan nilai pertambahan bobot 107,22 g, SGR 2,81%/hari, rasio konversi pakan 1,70 dan sintasan 84%. Nilai heterosis positif pada karakter bobot, panjang, dan sintasan ditunjukkan persilangan Nirwana F x Nila Biru M masing-masing sebesar 8,49; 2,13 dan 24,44%. Hasil ini menunjukkan bahwa ikan nila hibrid Nirwana F x Nila Biru M mempunyai performa lebih baik dibanding tetuanya.
Keywords: pertumbuhan; estimasi heterosis; persilangan; nila biru; nila nirwana
Penulis: Bambang Gunadi, Adam Robisalmi, Priadi Setyawan
Kode Jurnal: jpperikanandd160301

Artikel Terkait :