KONSEP PENDIDIKAN KI HAJAR DEWANTARA PADA ANAK USIA DINI

Abstract: Tujuan penelitian ini untuk mendeteksi pengembangan penerapan konsep pendidikan Ki Hajar Dewantara pada anak usia dini. Penelitian ini menggunakan pendekatan metode kualitatif, dilakukan didua tempat Taman Indria Ibu Pawiyatan Yogyakarta dan Taman Indria Jakarta. Penelitian dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan teknik Miles dan Huberman, melalui proses reduksi data, display data dan verifikasi data peneliti. Hasil analisis data menunjukkan (1) konsep pendidikan Ki Hajar Dewantara selalu berlaku; (2) bentuk kegiatan pendidikan anak usia dini adalah mengembangkan indra, seperti bermain, bernyanyi, menari dan bercerita; (3) proses pendidikan dilakukan dengan pendekatan budaya seperti permainan tradisional, menyanyikan lagu-lagu tradisional, bercerita, menggunakan bahan alami sebagai media pembelajaran adalah keunikan dari konsep pendidikan Ki Hajar ewantara, (4) factor internal dan eksternal yang menghambat dan mendukung pelaksanaan konsep pendidikan Ki Hajar Dewantara di sekolah.
Keywords: Konsep pendidikan Ki hajar Dewantara; anak usia dini
Penulis: MUTIARA MAGTA
Kode Jurnal: jppaudsddd131102

Artikel Terkait :