PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN AKTIF TIPE GUIDED TEACHING PADA MATA PELAJARAN INSTALASI TENAGA LISTRIK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI TIPTL DI SMK NEGERI 3 SURABAYA

Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keterlaksanaan penerapan Model Pembelajaran Aktif tipe Guided Teaching, hasil belajar siswa, dan respon siswa setelah penerapan Model Pembelajaran Aktif tipe Guided Teaching. Metode penelitian ini adalah Pre-Experimental Design dengan desain penelitian one group pretest-posttest design. Sampel penelitian adalah kelas XI TIPTL 3 SMK Negeri 3 Surabaya semester genap tahun ajaran 2014/2015. Teknik pengumpulan data yaitu validasi ahli, angket, observasi, dan tes tulis. Teknik analisis data menggunakan analisis keterlaksanaan pembelajaran, analisis hasil belajar siswa dan analisis respon siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) keterlaksanaan pembelajaran pertama dan kedua diperoleh kategori keterlaksanaan pembelajaran sangat baik; (2)  hasil belajar kompetensi siswa menerapkan Model Pembelajaran Aktif tipe Guided Teaching dianalisis menggunakan descriptive statistics frequencies pada SPSS 17.0. diperoleh hasil belajar kompetensi pengetahuan pretest dengan rata-rata = 2.51, hasil belajar kompetensi pengetahuan posttest diperoleh skor rata-rata = 3.51 Peningkatan hasil belajar kompetensi pengetahuan pretest-posttest dihitung menggunakan n-gain score dengan hasil rata-rata gain sebesar 0,68 termasuk dalam interprestasi sedang, hasil kompetensi sikap diperoleh rata-rata nilai kompetensi sikap B (Baik) dapat dikonversi ke dalam predikat B+, hasil belajar kompetensi psikomotor diperoleh skor rata-rata = 3.50; (3) respon siswa setelah diajarkan Model Pembelajaran Aktif tipe Guided Teaching dapat diketahui respon siswa dengan 18 pernyataan memiliki respon sangat baik dengan rata-rata hasil rating sebesar 93% dan berada pada presentase 81%-100% yakni termasuk kriteria skor sangat baik.
Kata Kunci: Guided Teaching, peningkatan, hasil belajar
Penulis: Faizal Gunawan, Subuh Isnur Haryudo
Kode Jurnal: jptlisetrodd160105

Artikel Terkait :