PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA “JENDELA SOSIOLOGI” UNTUK MENINGKATKAN PARTISIPASI BELAJAR SOSIOLOGI SISWA KELAS X IIS 1 SMA NEGERI 1 JETIS TAHUN PELAJARAN 2014/2015

ABSTRAK: Penelitian  ini  dilatarbelakangi  oleh  rendahnya  partisipasi  belajar  siswa  dalam pembelajaran  Sosiologi  yang  salah  satunya  disebabkan  oleh  kurangnya  variasi metode dan  media dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui  penerapan  metode  Picture  and  Picture  dengan  menggunakan  media “Jendela Sosiologi” untuk meningkatkan partisipasi belajar Sosiologi siswa kelas X  IIS  1  di  SMA  Negeri  1  Jetis  tahun  pelajaran  2014/2015,  dan  (2)  untuk mengetahui  kendala-kendala  yang  muncul  dari  penerapan  metode  Picture  and Picture  dengan menggunakan  media “Jendela Sosiologi” kelas X  IIS 1  di SMA Negeri  1  Jetis  tahun  pelajaran  2014/2015.  Penelitian  ini  merupakan  Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan desain penelitian model Kemmis dan Taggart yang dilaksanakan  sesuai  dengan  prosedur  penelitian  sebagai  berikut:  PerencanaanPelaksanaan-Pengamatan-Refleksi.  Subjek penelitian adalah siswa kelas  X  IIS 1 SMA Negeri 1 Jetis tahun pelajaran 2014/2015 yang berjumlah 31 siswa. Teknik pengumpulan  data  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  observasi, wawancara,  dokumentasi  dan  catatan  lapangan.  Validitas  data  menggunakan teknik  triangulasi  sumber  data  dan  triangulasi  metode.  Teknik  analisis  data menggunakan  teknik  analisis  data  kualitatif  dan  teknik  analisis  data  kuantitatif.Berdasarkan  hasil  penelitian  diperoleh  kesimpulan  bahwa  pelaksanaan pembelajaran  dengan  penerapan  metode  Picture  and  Picture  dengan menggunakan  media  “Jendela  Sosiologi”  dan  tambahan  perlakuan  berupa penempelan nomor pada media dan kaleng arisan (kocokan)  dapat meningkatkan partisipasi  belajar  siswa  dalam  pembelajaran  Sosiologi  di  kelas  X  IIS  1  SMA Negeri  1  Jetis  tahun  pelajaran  2014/2015.  Peningkatan  partisipasi  dibuktikan dengan hasil observasi  selama pelaksanaan  tindakan. Rata-rata partisipasi belajar siswa pada siklus I adalah 51,7% dan rata-rata partisipasi belajar siswa pada siklus II  78,7%  atau  mengalami  peningkatan  27%.  Persentase  partisipasi  belajar  siswa 78,7% pada siklus II sudah memenuhi kriteria keberhasilan yang sudah ditetapkan yaitu  sebesar  76%.  Kendala-kendala  dalam  pelaksanaan  tindakan,  antara  lain: beberapa  siswa  kurang  paham  dengan  gambar  yang  disediakan  pada  media “Jendela Sosiologi”, petunjuk penggunaan media “Jendela Sosiologi” yang kurang jelas, dan suasana kelas yang tidak kondusif.
Kata kunci: Metode Picture and Picture, Media “Jendela Sosiologi”, Partisipasi belajar siswa, Kendala penerapan metode dan media
Penulis: Khoirun Nafi’ah dan Poerwanti Hadi Pratiwi, M.Si
Kode Jurnal: jpsosiologidd150339

Artikel Terkait :