PENGUKURAN BEBAN KERJA FISIOLOGIS DAN PSIKOLOGIS PADA OPERATOR PEMETIKAN TEH DAN OPERATOR PRODUKSI TEH HIJAU DI PT MITRA KERINCI
Abstrak: PT Mitra
Kerinci adalah perusahaan
agroindustri yang mengelola
perkebunan teh dan
dua pabrik teh, yaitu pabrik teh hijau dan pabrik teh hitam. PT Mitra
Kerinci menjadi perusahaan penghasil teh hijau terbesar di Asia Tenggara.
Perusahaan senantiasa melakukan perbaikan disetiap lini perusahaan untuk
menghasilkan produk yang berkualitas tinggi. Pekerja adalah elemen penting
perusahaan sekaligus menjadi
aset penting perusahaan.
Perusahaan selalu menjaga kenyamanan
pekerja sehingga maksimal
melakukan tugasnya. Kegiatan
yang berhubungan dengan produksi teh hijau seperti pemetikan teh dan
proses produksi teh hijau harus dievaluasi dan dikembangkan kearah yang lebih
baik. Setiap pekerjaan yang ada di PT Mitra Kerinci memiliki tingkat beban
kerja yang berbeda-beda baik beban kerja fisik maupun mental. Banyak
ditemui beban kerja
yang tidak sesuai
dengan kapasitas pekerja,
hal ini disebabkan tingginya
permintaan teh pada
perusahaan. Penelitian ini
bertujuan untuk mengukur beban
kerja fisiologis dan beban kerja psikologis pada operator pemetikan teh dan operator
produksi teh hijau serta memberikan rekomendasi berdasarkan hasil yang didapat untuk memperbaiki
sistem kerja di
bagian pemetikan teh
dan produksi teh
hijau PT Mitra Kerinci. Pengukuran
beban kerja fisiologis
dilakukan dengan menghitung
kebutuhan kalori, persentase CVL
dan konsumsi masing-masing
operator dengan melakukan
pengukuran denyut nadi dan
suhu operator sedangkan
pengukuran beban kerja
psikologis dilakukan dengan
metode NASA-TLX.
Penulis: Mega Mutia
Kode Jurnal: jptindustridd140083