FAKTOR DETERMINAN RENDAHNYA PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF (Studi Deskriptif Di Desa Balepanjang Kecamatan Baturetno)

Abstract: Modal dasar pembentukan manusia berkualitas dimulai sejak bayi dalam kandungan disertai dengan pemberian ASI sejak usia dini. ASI adalah makanan berstandar emas yang tidak bisa dibandingkan dengan susu formula atau makanan buatan apapun. Manfaat utama pemberian ASI eksklusif bagi bayi antara lain sebagai nutrisi terbaik, meningkatkan daya tahan tubuh, meningkatkan kecerdasan, dan meningkatkan jalinan kasih sayang. Manfaat ASI tidak hanya bagi bayi, tetapi juga bermanfaat bagi ibu, keluarga dan negara. Desain penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan pendekatan cross sectional yang bertujuan untuk mengetahui gambaran faktor-faktor determinan rendahnya pemberian ASI eksklusif di Desa Balepanjang Kecamatan Baturetno Kabupaten Wonogiri. Populasi penelitian ini adalah semua ibu dengan bayi usia 0 sampai 6 bulan. Sampel penelitian adalah ibu dengan bayi usia 0 sampai 6 yang tidak memberikan ASI Eksklusif. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas ibu yang tidak memberikan ASI eksklusif adalah  usia 20 – 35 tahun sebanyak 100 %, primipara sebanyak 68,75 %, tingkat pendidikan SMA sebanyak 56,25 %, status pekerjaan sebagai pegawai swasta 68,75%. Tingkat pengetahuan rendah sebanyak 56,25 %, Motivasi rendah sebanyak 43,75 % dan tingkat dukungan keluarga rendah yaitu sebanyak 62,5 %. Berdasarkan hasil peneltian tersebut dapat disimpulkan bahwa faktor determinan rendahnya pemberian ASI Eksklusif di Desa Balepanjang adalah tingkat pengetahuan yang rendah, motivasi yang rendah dan dukungan keluarga yang kurang
Kata Kunci: Gambaran, ASI Eksklusif, Faktor Determinan
Penulis: Sri Handayani, Putri Halimu Husna
Kode Jurnal: jpkeperawatandd160132

Artikel Terkait :