PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA BALI SUMMER RESTAURANT KUTA

ABSTRAK: Tujuan  dari  penelitian  ini  adalah  untuk  mengetahui  pengaruh  kualitas  pelayanan  yang terdiri dari  bukti fisik, keandalan, daya tanggap, jaminan, dan empati secara serempak dan parsial terhadap kepuasan konsumen pada Bali Summer Restaurant Kuta. Penelitian ini dilakukan di Bali Summer Restaurant Kuta, yang beralamat di Jl. Pantai Kuta No. 38, Br. Pande Mas, Kuta, Badung-Bali.  Variabel  bebas  yang  diteliti  adalah  kualitas  pelayanan,  yaitu  bukti  fisik,  keandalan,  daya tanggap, jaminan, dan empati, sedangkan  variabel terikatnya adalah  kepuasan  konsumen. Jumlah sampel  yang  digunakan  sebanyak  120  responden,  yang  diambil  berdasarkan  tehnik  purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian  diperoleh  bahwa:  kualitas  pelayanan  yang  terdiri  dari  bukti  fisik,  keandalan,  daya tanggap,  jaminan,  dan  empati  secara  simultan  dan  parsial  berpengaruh  positif  dan  signifikan terhadap  kepuasan  konsumen  Bali  Summer  Restaurant  Kuta.  Berdasarkan  hasil  penelitian  ini, implikasi praktis yang diperoleh pihak manajemen Bali Summer Restaurant Kuta diharapkan tetap mempertahankan  variabel  empati  yang  terdiri  dari  komunikasi  yang  baik,  keramahan  dan kesabaran karyawan.
Kata Kunci: kualitas pelayanan, kepuasan
Penulis: Made Adhiguna Kusuma, Ketut Nurcahya
Kode Jurnal: jpmanajemendd130160
Pesan jurnal yang anda butuhkan disini.... >>> KLIK DISINI <<<
Atau download gratis di bawah ini:

Artikel Terkait :