PENGARUH BAURAN PEMASARAN TERHADAP LOYALITAS PENGGUNA JASA PENERBANGAN DOMESTIK RUTE MANADO-DENPASAR PADA PT. GARUDA INDONESIA CABANG MANADO


ABSTRAK: Pertumbuhan industri penerbangan melonjak tajam dalam satu dekade terakhir di Indonesia. Sejumlah armada bersaing ketat merebut pasar domestik dan regional. Garuda Indonesia sebagai maskapai penerbangan milik pemerintah Indonesia merasakan bagaimana ketatnya persaingan untuk merebut pasar domestik dan regional dari para pesaingnya dimana salah satu pasar regional adalah rute Manado – Denpasar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh bauran pemasaran yang terdiri dari Produk, Harga, Tempat, Promosi, Orang, Proses dan Bukti Fisik terhadap loyalitas pengguna jasa penerbangan domestik rute Manado – Denpasar. Sampel yang digunakan sebanyak 100 orang dengan metode penelitian analisis regresi linier berganda dan dilakukan uji validitas dan reliabilitas. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel bauran pemasaran secara simultan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pengguna jasa penerbangan Garuda Indonesia dengan rute Manado – Denpasar, sedangkan Variabel yang paling signifikan  berpengaruh terhadap loyalitas pengguna jasa adalah produk, tempat, promosi, orang, dan proses. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa bila manajemen Garuda Indonesia di Manado ingin mempertahankan atau meningkatkan loyalitas pengguna jasa maka variabel bauran pemasaran yang perlu mendapatkan perhatian khusus adalah produk, tempat, promosi, orang, dan proses karna variabel ini paling kuat pengaruhnya terhadap loyalitas pengguna jasa.
Kata Kunci: Bauran pemasara, Loyalitas Pengguna jasa
Penulis: Irene Prok, S L.H.V Joyce Lapian, Jantje Sepang
Kode Jurnal: jpmanajemendd170835

Artikel Terkait :