ANALISIS PENGARUH CITRA MEREK, KUALITAS PRODUK, DAN STRATEGI HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI AVENUE MEGA MALL MANADO


Abstrak: Zaman yang moderen, bisnis telah berkembang dengan sangat pesat dan mengalami perubahan secara terus-menerus. Salah satu perubahan tersebut yaitu dalam hal perubahan gaya hidup dalam masyarakat dimana hal ini tak lepas dari pengaruh globalisasi yang sekarang ini terjadi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah Citra Merek, Kualitas Produk, dan Strategi Harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian di Avenue Mega Mall Manado. Penelitian ini menggunakan metode penelitian asosiatif. Populasi penelitian yaitu 285 dan sampel yang digunakan 75 responden di Avenue Mega Mall Manado dengan menggunakan rumus slovin. Hasil analisis secara simultan Citra Merek, Kualitas Produk, dan Strategi Harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Secara parsial Strategi Harga tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian di Avenue Mega Mall Manado. Karena Citra Merek dan Kualitas Produk memiliki pengaruh positif serta memberikan kontribusi yang cukup besar terhadap keputusan pembelian maka Citra Merek dan Kualitas Produk harus dijaga dan ditingkatkan di Avenue Mega Mall Manado.
Kata Kunci: Citra Merek, Kualitas Produk, Strategi Harga
Penulis: Karien M.M. Huwae, Silcyljeova Moniharapon, Frederik G. Worang
Kode Jurnal: jpmanajemendd170797

Artikel Terkait :