HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG DIET GARAM DENGAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA DI PUSKESMAS BAHU KOTA MANADO


Abstrak: Pengetahuan merupakan hasil dari tahu, yang terjadi setelah orang melakukan pengindraan terhadap objek tertentu, terutama pengetahuan lansia tentang tekanan darah. Sehingga lansia perlu mememahami penyebab sehingga tekanan darah dapat meningkat. Tujuan Penelitian : penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan tentang diet garam dengan tekanan darah pada lansia di Puskesmas Bahu Kota Manado. Sampel pada penelitian ini yaitu menggunakan purposive sampling sehingga jumlah sampel pada penelitian ini yaitu 65 responden, dikurangi 16 responden yang tidak masuk kategori inklusi batasan umur ≤ 45 tahun, maka sampel dalam penelitian ini berjumlah 49 responden. Metode : yang digunakan adalah deskriptif analitik dengan rancangan cross-sectional dan data dikumpulkan dari responden menggunakan lembar observasi. Hasil : berdasarkan uji Pearson Chi Square terdapat hubungan bermakna antara penegtahuan dengan tekanan darah pada lansia (p=0.000). Simpulan dari penelitian menujukkan bahwa terdapat hubungan antara pengetahuan tentang diet garam dengan tekanan darah pada lansia di Puskesmas Bahu Kota Manado. Saran untuk peneliti selanjutnya diharapkan penelititian ini dapat menjadi bahan referensi dalam mengembangkan penelitian tentang pentingnya kesehatan pada lanjut usia
Kata Kunci: Pengetahuan, tekanan darah
Penulis: Melia Leidi Mamahit, Ns Mulyadi, Franly Onibala
Kode Jurnal: jpkeperawatandd170373

Artikel Terkait :