HUBUNGAN KADAR KOLESTEROL DENGAN TEKANAN DARAH PENDERITA HIPERTENSI DI DUSUN SIDOMULYO DESA REJOAGUNG KECAMATAN PLOSO KABUPATEN JOMBANG


ABSTRAK: Kolesterol tinggi dalam darah berhubungan dengan tekanan darah tinggi (hipertensi), penyempitan serta kakunya dinding pembuluh darah akibat dari penumpukan kolesterol pada pembuluh darah dapat menyebabkan tekanan darah meningkat. Jenis penelitian deskriptif korelasi, dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah semua penderita hipertensi di Dusun Sidomulyo Desa Rejoagung Kecamatan Ploso Kabupaten Jombang dengan metode total sampling, sejumlah dari34 orang. Kadar kolesterol diukur menggunakan kolesterol alat pengukur digital, sedangkantekanan darah diukur dengan menggunakan sphygmomanometer dan stetoskop. Uji statistik yang digunakan adalah uji Rank Spearman pada α = 0,05. Hasil penelitian sebagian besar (52,9%) responden mempunyai kadar kolesterol darah sedang (200 – 239 mg/dl) dan hampir setengahnya (41,2%) responden responden menderita hipertensi derajat 1 ( 140 -159/90-99 mmHg) dan hipertensi derajat 2 (160 -179/100-109 mmHg). Nilai sig. (2-tailed) adalah 0,000 bahwa ada hubungan yang signifikan antara Kadar Kolesterol dengan Kadar Hipertensi dengan koefisien korelasi 0,668 menandakan hubungan yang tinggi antara kadar kolesterol dengan tekanan darah pada penderita hipertensi di Dusun Sidomulyo Desa Rejoagung. Memberikan informasi kepada pasien supaya memantau kadar kolesterol total disarankan untuk tetap dalam batas normal (< 200 mg/dl) serta mengatur gaya hidup.
Kata Kunci: Kadar kolesterol. Tekanan Darah , Pasien Hipertensi
Penulis: Heni Maryati
Kode Jurnal: jpkeperawatandd170276

Artikel Terkait :