PEMBESARAN GELONDONGAN UNTUK MENDUKUNG PRODUKSI CALON INDUK IKAN BANDENG, Chanos-chanos SECARA TERKONTROL DENGAN MANAJEMEN PAKAN DI KERAMBA JARING APUNG (KJA)

ABSTRAK: Budidaya pembesaran ikan bandeng Chanos chanos di Keramba Jaring Apung (KJA) telah dilakukan di Teluk Pegametan Desa Sumber Kima Kabupaten Buleleng, Bali. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan ikan bandeng dalam upaya mendapatkan calon induk unggul yang dipelihara pada 6 petak KJA masing-masing berukuran 2 m x 2 m x 2 m. Hewan uji berupa gelondongan ikan bandeng dengan panjang dan bobot badan awal rata-rata 9,5 ± 0,52 cm dan 4,3 ± 0,29 g; ditebar dengan kepadatan 2.400.ekor/petak serta dipelihara selama 4 bulan. Pakan berupa pelet diberikan 2 kali sehari sebanyak 4%- 5% bobot biomassa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa panjang total akhir rata-rata adalah 24,07 ± 0,63cm, bobot akhir rata-rata 133,83 ± 15,88 g dan sintasan 75,11 ± 11,77%. Total biomassa yang diperolehsebanyak 10.816 ekor dengan bobot total 1.447,51 kg, sehingga peningkatan bobot biomassa total selama pemeliharaan adalah 1.395,19 kg. Kesimpulan bahwasanya pembesaran gelondongan ikan bandeng di KJA dapat mendukung produksi calon induk ikan bandeng, Chanos chanos.
KATA KUNCI: keramba jaring apung, gelondongan ikan bandeng, Chanos-chanos
Penulis: Irwan Setyadi, Agus Priyono, Titiek Aslianti, dan Himawan Tirta Yudha
Kode Jurnal: jpperikanandd110444

Artikel Terkait :