PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA YANG MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF THINK PAIR SHARE (TPS) DAN STUDENT TEAM ACHIEVMENT DIVISION (STAD) PADA MATA PELAJARAN TEKNIK ELEKTRONIKA DASAR KELAS X TAV DI SMK NEGERI 7 SURABAYA
Abstrak: Berdasarkan hasil
wawancara di SMK Negeri 7 Surabaya diperoleh informasi bahwa sebagian guru di
SMK Negeri 7 Surabaya masih menggunakan model pembelajaran langsung dengan
metode ceramah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar
siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif Think Pair Share (TPS)
dengan model pembelajaran Student Team Achievment Division (STAD) pada mata
pelajaran Elektronika Dasar kelas X Teknik Audio Video di SMK Negeri 7
Surabaya. Metode penelitian yang digunakan untuk mencapai tujuan tersebut
adalah metode penelitian eksperimen. Rancangan penelitian yang digunakan adalah
Quasi Experimental dan menggunakan desain Noneqiuvalent Control Group Design
dimana dalam desain ini terdapat dua kelas yang diberi perlakuan berbeda. Kedua
kelas tersebut kelas eksperimen dengan model pembelajaran Think Pair Share
(TPS) dan kelas kontrol dengan model pembelajaran Student Team Achievment
Division (STAD). Hasil penelitian yang diperoleh, menunjukkan bahwa: (1) rata-rata
hasil belajar kelas eksperimen (XTAV1) adalah sebesar 63,94 dan rata-rata hasil
belajar kelas kontrol (XTAV2) adalah sebesar 59,19, dengan hasil perhitungan
uji-t didapat thitung>ttabel, yaitu nilai thitung 4,832 dan ttabel pada
taraf signifikansinya 5% (0,05) adalah 1,66. Dengan demikian, dapat disimpulkan
bahwa terdapat perbedaan rerata hasil belajar
kelas eksperimen yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe
Think Pair Share (TPS) dan kelas kontrol yang menggunakan model pembelajaran
kooperatif tipe Student Team Achievment Division (STAD). Harapan yang dapat
peneliti sampaikan, hendaknya model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair
Share (TPS) dapat dikembangkan dan digunakan dalam proses belajar mengajar
dengan sebelumnya melakukan telaah kompetensi yang lebih maksimal.
Penulis: NUR FITRIYAH
Kode Jurnal: jptlisetrodd170190
