IMPLEMENTASI METODE PEMBELAJARAN THINK PAIR SHARE (TPS) UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN

Abstrak: Permasalahan yang dialami guru TKJ saat mengajar mata pelajaran TKJ di kelas X TKJ 2 SMKN 2 Malang adalah siswa yang pasif saat ditanya, diberikan permasalahan, atau diminta untuk mengemukakan pendapat. Guru terbiasa menggunakan metode ceramah sehingga aktivitas belajar siswa minim. Di sisi lain, pembelajaran yang efektif adalah pembelajaran yang menyediakan kesempatan siswa untuk melakukan aktivitas belajarnya sendiri selama proses pembelajaran. Dengan keadaan demikian, perlu adanya upaya memecahkan permasalahan guru yaitu dengan melakukan penelitian tindakan kelas dengan menerapkan metode Think Pair Share yang mampu meningkatkan aktivitas belajar siswa sehingga siswa bisa menjadi lebih aktif dalam belajar dan hasil belajar siswa bisa meningkat di mata pelajaran TKJ. Penelitian dirancang dalam tiga siklus dengan tahapan pada tiap siklus, yaitu: perencanaan (planning), pelaksanaan tindakan (action), pengamatan (observation), dan refleksi (reflection). Subjek penelitian adala siswa kelas X TKJ 2 SMKN 2 Malang yang berjumlah 44 siswa. Pencapaian aktivitas belajar siswa pada siklus I rata- rata 40,14%, siklus II 74,55%, dan siklus III 81,53%. Penerapan metode TPS juga meningkatkan hasil belajar siswa dengan persentase ketuntasan hasil belajar siswa adalah pada siklus I sebesar 70,59%, pada siklus II 65,11%, dan pada siklus III 77,27%.
Kata kunci: metode TPS (think pair share), aktivitas belajar, hasil belajar
Penulis: Ella Lalfakhiroh, Tri Atmadji
Kode Jurnal: jptlisetrodd120261

Artikel Terkait :