Aplikasi Soal Ujian Seleksi Peserta Pelatihan Kejuruan Operator Komputer Berbasis Multimedia Untuk Mendukung Konsep “Paperless Office” Di PPKD Jakarta Timur

Abstrak: Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi berperan besar dalam dunia pendidikan dan pelatihan. Dampak dari perkembangan tersebut dapat dilihat dengan banyaknya penggunaan aplikasi dan perangkat multimedia yang digunakan dalam kegiatan belajarmengajar. Bahan ajar mulai dari materi pelajaran sampai dengan ujian saat ini mulai banyak dibuat dalam bentuk aplikasi multimedia. Ujian adalah salah satu alat ukur keberhasilan kegiatan belajar mengajar, meskipun demikian hasil ujian bukan satu-satunya alat ukur keberhasilan guru/dosen/instruktur/trainer dan pengajar lainnya. Masalah umum yang terjadi adalah para guru/dosen/instruktur/trainer dan pengajar lainnya kadang-kadang terbentur masalah waktu dalam melakukan pemeriksaan hasil ujian, selain itu kertas soal dan kertas jawaban juga dapatmenjadi limbah kertas karena tidak dapat digunakan lagi pada ujian berikutnya. Pemborosan penggunaan kertas di masa sekarang ini bertentangan dengan penerapan paperless office yangsaat ini sudah mulai banyak diterapkan secara resmi oleh banyak lembaga pemerintah maupun swasta. Penggunaan aplikasi soal ujian berbasis multimedia serta gerakan paperless yang sudah diterapkan di banyak lembaga dengan berbagai masalah dan tantangan menginspirasi penulisuntuk membuat artikel ini. Artikel ini ditulis berdasarkan penelitian yang telah dilakukan di PPKD Jakarta Timur pada tahun 2014. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendukung implementasigerakan Paperless Office sehingga pelaksanaan ujian seleksi peserta pelatihan menjadi lebih efisien dari sisi waktu dan biaya.
Kata kunci: paperless office, multimedia, aplikasi, ujian
Penulis: Petrus Dwi Ananto Pamungkas, Harjunadi Wicaksono, Henri Septanto
Kode Jurnal: jptkomputerdd150410

Artikel Terkait :