PEMBIAYAAN PADA METODE PENGOBATAN PATAH TULANG TRADISIONAL

Abstrak: Pengobatan patah tulang tradisional merupakan pengobatan yang telah lama dikenal oleh masyarakat dunia.Sekitar 80% penduduk dunia masih memilih untuk datang pada dukun patah saat mengalami patah tulang.Berdasarkan telaah beberapa literature, disebutkan bahwa salah satu alasan pasien memilih pengobatan patah tulang adalah biaya yang murah, namun tidak pernah disebutkan secara jelas berapa biaya yang harus dikeluarkan seorang pasien saat memutuskan untuk melakukan pengobatan pada dukun patah. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi biaya pengobatan pada metode pengobatan patah tulang tradisional di Kabupaten Bireuen.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, yang berlangsung sejak Juni hingga Oktober 2014.Penelitian dilakukan di 7 tempat pengobatan patah tulang terhadap 28 orang pasien patah tulang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa biaya yang harus dikeluarkan oleh seorang pasien yang akan menjalani rawat inap adalah antara Rp 2.500.000 – Rp 11.000.000, bergantung pada tingkat keparahan fraktur yang dialami pasien. Jika seorang pasien ingin melakukan pengobatan rawat jalan, maka biaya yang harus dikeluarkannya adalah Rp 800.000 – Rp.5.000.000. Berdasarkan hasil yang telah dipaparkan, diharapkan penelitian ini dapat menjadi salah satu referensi bagi pasien yang akan memilih tempat pengobatan tradisional patah tulang tentang biaya yang harus disiapkan oleh pasien maupun keluarga.
Kata kunci: dukun patah, patah tulang, biaya pengobatan
Penulis: Fadhila
Kode Jurnal: jpkeperawatandd150567

Artikel Terkait :