MEKANISME KOPING BERHUBUNGAN DENGAN TINGKAT KECEMASAN PASIEN KEMOTERAPI DI RUANG KEMOTERAPI RS URIP SUMOHARJO LAMPUNG

ABSTRAK: Salah satu penyakit yang menjadi penyebab utama kematian masyarakat dunia adalah kanker. Semakin tahun penderita kanker di dunia bertambah, salah satu tindakan terapi kanker adalah kemoterapi. Kemoterapi merupakan tindakan yang banyak menimbulkan kecemasan. Kecemasan terjadi ketika seseorang merasa terancam baik fisik maupun psikologisnya. Untuk mengontrol cemas diperlukan koping yang baik. Tujuan penelitian mengetahui hubungan antara mekanisme koping pasien dengan tingkat kecemasan pada pasien kanker yang mendapat kemoterapi di Ruang Kemoterapi RS Urip Sumoharjo Bandar Lampung Tahun 2015.
Desain penelitian menggunakan desain crosss sectional. Tehnik sampling purposive sampling sejumlah 90 orang. Analisis menggunakan Chi Square. Hasil analisis bivariat ada hubungan antara mekanisme koping pasien dengan tingkat kecemasan pada pasien kanker yang mendapat kemoterapi di Ruang Kemoterapi RS Urip Sumoharjo Bandar Lampung Tahun 2015 (p-value = 0,004).
Saran bagi Rumah Sakit Membuat suatu aturan atau Standar Operasional Pelaksanaan (SOP) tindakan yang akan dilakukan seperti tindakan pre kemoterapisehingga dapat meningkatkan keterampilan petugas dalam melaksanakan asuhan/pelayanan kepada pasien dengan berupa pendidikan kesehatan disertai dengan pembagian liflat sehingga diharapkan pasien dapat membaca kembali apa yang disampaikan oleh petugas medis dengan demikian diharapkan dapat menambah pengetahuan pasien tentang kemoterapi sehingga dapat menurunkan tingkat kecemasan ketika menghadapi kemoterapi.
Kata Kunci: Koping pasien, tingkat kecemasan
Penulis: Asri Rahmawati, Arena Lestari, Ferry Setiawan
Kode Jurnal: jpkeperawatandd150514

Artikel Terkait :