FORMULASI GEL EKSTRAK BUAH STRAWBERRY (Fragaria Sp,) DENGAN GELLING AGENT KARBOMER

Abstract: Buah strawberry (Fragaria Sp,) merupakan salah satu tanaman tradisional yang digunakan untuk perawatan kulit dengan cara dikonsumsi secara teratur dengan dibuat sebagai minuman jus atau dijadikan sebagai masker. Ekstrak buah strawberry (Fragaria Sp,) diaplikasikan dalam bentuk sediaan gel dengan menggunakan variasi formula dengan menggunakan gelling agent karbomer untuk mengetahui pengaruhnya terhadap uji kontrol kualitas sifat fisik gel.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimental yang hasilnya akan diuji kontrol kualitasnya. Variabel yang digunakan adalah variabel bebas dan variabel terikat. Variabel bebas dalam penelitian adalah formulasi gel ekstrak strawberry (Fragaria Sp,) Dan variabel terikat dalam penelitian ini adalah hasil uji organoleptis gel, uji pH gel, uji daya sebar gel, uji daya lekat gel dan uji daya proteksi. Data yang diperoleh dari uji kontrol kualitas dianalisis dengan uji statistik dengan taraf kepercayaan 95% dan bila ada perbedaan dilanjutkan pada uji Tukay HSD.
Hasil penelitian menunjukan bahwa pada uji organoleptis, uji pH, uji daya sebar dan daya lekat formula I mempunyai daerah penyebaran dan daya lekat yang paling baik. Pada uji daya proteksi tidak muncul noda merah berarti gel mampu memberikan proteksi atau perlindungan terhadap kulit.
Kata Kunci: Gel, Buah Strawberry,  Karbomer
Penulis: Anita Agustina, Sutaryono, Anis Khoirun Nisa
Kode Jurnal: jpkeperawatandd130464

Artikel Terkait :