PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TANDA BAHAYA KEHAMILAN TERHADAP SIKAP IBU HAMIL TENTANG TANDA BAHAYA KEHAMILAN DI BPM Ny. FY Ds. PENATARAN NGLEGOK-BLITAR


Abstrak: Tanda bahaya kehamilan adalah tanda yang mengindikasikan adanya bahaya yang terjadi selama kehamilan atau periode antenatal, yang apabila tidak terdeteksi bisa menyebabkan kematian ibu. Dalam upaya menurunkan angka kematian ibu maupun janin dilakukan dengan meningkatkan pengetahuan dengan memberikan pendidikan kesehatan. Tujuan Penelitian: mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan tanda bahaya kehamilan terhadap sikap ibu hamil tentang tanda bahaya kehamilan. Metode: Desain penelitian Pre Eksperimen menggunakan one group pre-post test design. Pendidikan kesehatan dilakukan dengan media leaflet dan powerpoint. Populasi yang digunakan sebanyak 90 responden dan sampel 30 responden dengan teknik purposive sampling. Hasil: Uji Wilcoxon didapatkan  value=(0,0001) <=0,05, bahwa H1diterima, artinya terdapat pengaruh pendidikan kesehatan tanda bahaya kehamilan terhadap sikap ibuhamil tentang tanda bahaya kehamilan di BPM Ny. Fy Desa Penataran, Nglegok, Blitar. Diskusi: Keberhasilan pendidikan kesehatan dari faktor usia, tingkat pendidikan. Semakin bertambah usia seseorang semakin mengarahkan pada perwujudan sikap yang baik dan semakin tinggi tingkat pendidikan seseorang maka didapatkan respon yang baik terhadap stimulus dari luar. Kesimpulan: Pendidikan kesehatan efektif dalam meningkatkan sikap ibu hamil.
Kata Kunci: pendidikan kesehatan, sikap, ibu hamil, tanda bahaya kehamilan
Penulis: Lusi Erawati, Dina Zakiyyatul Fuadah, Widyasih Sunaringtyas
Kode Jurnal: jpkebidanandd160357

Artikel Terkait :