PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SIMULASI DIGITAL MENGGUNAKAN MEDIA PEMBELAJARAN SIGIL MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL SISWA KELAS XTE SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh model pembelajaran kontekstual yang dapat mencapai hasil belajar secara tuntas siswa kelas XTE SMK Muhammadiyah Prambanan pada mata pelajaran Simulasi Digital menggunakan media pembelajaran Sigil. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam tiga siklus. Setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan dengan empat tahap pelaksanaan yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi afektif, lembar observasi psikomotorik, instrumen pretest dan posttest. Analisis data menggunakan analisis deskriptif. Akhir siklus tiga hasil belajar siswa telah mencapai kriteria yang ditetapkan. Hasil belajar pada aspek afektif menunjukkan persentase rata-rata nilai kelas sebesar 92,5% dengan peningkatan sebesar 65,77%, aspek psikomotorik sebesar 95,2% dengan peningkatan sebesar 36,3%, dan aspek kognitif menunjukkan persentase siswa yang memenuhi KKM sebesar 90% dengan peningkatan sebesar 44,35%. Proses pembelajaran menggunakan pendekatan kontekstual yang sesuai untuk mata pelajaran Simulasi Digital siswa kelas XTE SMK Muhammadiyah Prambanan adalah melalui tahap pendahuluan, apersepsi terkait materi dengan konteks, penyampaian materi yang dikaitkan dengan konteks sehari-hari, diskusi, menyampaikan pendapat dengan bergantian, saling berbagi, melakukan praktik individu dalam kelompok, membuat pertanyaan kelompok, membuat laporan kelompok, kesimpulan dan penutup .
Kata kunci: peningkatan hasil belajar, pendekatan kontekstual, media pembelajaran software Sigil
Penulis: Ahmad Rizqi Fadloli
Kode Jurnal: jptlisetrodd170344

Artikel Terkait :