STUDI PENGARUH KETIDAKSEIMBANGAN PEMBEBANAN TRANSFORMATOR DISTRIBUSI 20 KV PT PLN (PERSERO) CABANG PONTIANAK

Abstract: Ketidakseimbangan beban pada suatu sistem distribusi tenaga listrik terjadi diakibatkan oleh ketidakseimbangn pada beban-beban satu fasa pada pelanggan jaringan tegangan rendah.
Akibat dari ketidakseimbangan beban tersebut adalah munculnya arus di netral transformator. Arus yang mengalir di netral transformator ini menyebabkan terjadinya losses (rugi-rugi), yaitu losses akibat adanya arus netral pada penghantar netral transformator dan losses akibat arus netral yang mengalir ke tanah.
Metode penelitian ini dilakukan dengan pengukuran langsung ke lapangan dengan menggunakan Power Harmonic Analyzer Fluke 41 B yang dilakukan pada saat beban puncak yaitu dari jam 7 malam sampai jam 12 malam, selanjutnya dari data yang diperlukan diolah dengan menggunakan perhitungan losses (rugi-rugi) akibat adanya arus netral pada penghantar netral transformator dan losses akibat arus netral yang mengalir ke tanah.
Hasil yang diperoleh menunjukan bahwa jika terjadi ketidakseimbangan beban yang besar, maka arus netral yang muncul juga semakin besar, akibatnya losses yang terjadi akan semakin besar.
Penulis: Edy Julianto
Kode Jurnal: jptlisetrodd160501

Artikel Terkait :