MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SNOWBALL THROWING TERHADAP HASIL BELAJAR DAN MINAT PESERTA DIDIK (META-ANALISIS DATA)

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk (1) memperoleh data meta analisis dari beberapa skripsi mahasiswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing digunakan dalam proses belajar mengajar pada mata pelajaran dan sekolah yang berbeda, (2) mengetahui kualitas pembelajaran peserta didik dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing.
Penilitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dalam bentuk eksperimen untuk mengukur pengaruh atau hubungan antara variabel bebas dan variabel terikat. Pelakasanaan survei dimana sampel diambil dari 5 skripsi mahasiswa tentang pengaruh snowball throwing terhadap peningkatan hasil belajar siswa. Penelitian ini sangat tepat ketika penelitimenemukan adanya baik persamaan dan perbedaan masing masing hasil penelitian. Meta analisis harus melaporkan temuan setiap jenis desain studi secara terpisah.
Hasil dari penelitian ini berupa nilai perbandingan rata-rata kelas yang menggunakan model pembelajaran snowball throwing dan yang tidak menggunakan. Penggunaan pendekatan pembelajaran snowball throwing dalam meningkatkan keaktifan belajar siswa ini dirasakan cukup efektif karena mampu menumbuh kembangkan potensi intelektual, sosial, dan emosional yang ada dalam diri siswa.
Kata kunci: Meta Analisis, Model Pembelajaran, Snowball Throwing, Variabel
Penulis: SYAIFUL ARIF, Tri Rijanto
Kode Jurnal: jptlisetrodd170065

Artikel Terkait :