Perancangan Aplikasi Penduga Berat Badan Sapi dengan Meanfaatkan Kamera Smartphone Berbasis Android

Abstrak: Bobot merupakan parameter penting dalam peternakan. Dalam menentukan harga sapi, bobo harus diketahui secara akurat. Apabila perhitungan bobot tidak akurat, maka akan menyebabkan kerugian. Disisi lain, peternak tidak memiliki cukup uang untuk membeli timbangan konvensional. Bahkan di pasar ternak, peternak lebih umum memperkirakan bobot ternak hanya dengan indera. Hal ini bukan hanya menyebabkan potensi kerugian, namun juga tidak memiliki landasan ilmiah. Penelitian ini dilakukan untuk membantu peternak dalam perkiraan bobot ternak. bobot ternak dapat diukur dengan mengetahui besar Dalam Dada (DD). Penelitian ini dilakukan untuk menerapkan rumus DAHAGA yang memiliki akurasi mencapai 97,9% ke dalam sebuah aplikasi android. Aplikasi ini berjalan dengan memanfaatkan kamera untuk memperkirakan tinggi objek untuk menentukan nilai asli dari DD. Perhitungan ini dilakukan dengan memanfaatkan metode template matching yang membandingkan obyek asli dengan citra yang tertangkap kamera. Kemudian aplikasi akan mengeksekusi rumus DAHAGA dan menampilkan bobot sebagai hasil akhir.
Keywords: Ternak; Bobot; Android; Template Matching
Penulis: Aris Riyanto, Rinta Kridalukmana, Ike Pertiwi Windasari
Kode Jurnal: jptkomputerdd160193

Artikel Terkait :