PENERAPAN SISTEM INFORMASI E-COMMERCE PAKAIAN DAN PERLENGKAPAN BAYI

ABSTRACT: Every Baby Shop adalah toko yang bergerak dibidang penjualan pakaian dan perlengkapan bayi. Melihat perkembangan teknologi IT saat ini, maka Every Baby Shop ingin memanfaatkan e-commerce. Pada saat ini penanganan dan pemrosesan data juga masih dilakukan dengan cara manual dan penjualan yang hanya menggunakan toko fisik saja. Tentunya pemrosesan dengan cara manual akan menyebabkan banyak hal yang akan menjadi      kendala-kendala tersendiri, contohnya penyimpanan data dan daftar harga yang membutuhkan banyak tempat, keseragaman bentuk penulisan, layanan yang diberikan akan membutuhkan proses yang lebih panjang, tidak praktis, pendataan barang yang tidak maksimal dan banyak hal lainnya. Selain itu ketatnya persaingan dibidang penjualan pakaian dan perlengkapan bayi, membuat Every Baby Shop harus membuat sesuatu yang inovatif agar lain dari yang lain. Dengan adanya E-commerce ini, diharapkan kendala-kendala tersebut dapat diatasi dengan baik dan mudah. Proses uji coba dan evaluasi dilakukan dengan menggunakan pengujian blackbox dan menggunakan metode Waterfall.
Kata Kunci: Sistem Informasi, E-commerce, Waterfall
Penulis: Syahriani Riani
Kode Jurnal: jptkomputerdd170138

Artikel Terkait :