PENERAPAN ALGORITMA DIJKSTRA PADA PERMASALAHAN LINTASAN TERPENDEK OBJEK WISATA ALAM KOTA KUPANG BERBASIS WEB

ABSTRAK: Pesona wisata alam Kota Kupang tidak kalah dibandingkan dengan wisata alam yang berada di kotakota besar di Indonesia yang banyak dikunjungi oleh wisatawan asing maupun lokal. Kota Kupang memiliki lima belas titik lokasi wisata alam. Letak objek wisata alam Kota Kupang memiliki akses jalan yang baik sehingga wisatawan dapat menggunakan kendaran pribadi maupun biro perjalanan yang telah disediakan hotel-hotel. Dalam perjalanan wisata seringkali wisatawan mengalami masalah dalam menentukan rute mana yang harus dilalui agar tidak membutuhkan banyak waktu dan biaya perjalanan. Algoritma Dijkstra adalah algoritma pencarian pada graph untuk mencari rute dari satu titik asal ke sebuah titik akhir yang telah ditentukan agar mendapatkan bobot jarak yang minimum. Hasil akhir dari penelitian ini adalah sebuah sistem pencarian rute terpendek objek wisata alam Kota Kupang dari asal ke tujuan dengan bobot jarak yang minimum sehingga memudahkan wisatawan dalam menentukan rute mana yang harus dilalui dan informasi lokasi wisata. Pengujian secara manual dengan system mendapatkan hasil yang sama.
Kata kunci: Graph, Rute terpendek, Dijkstra, Objek wisata alam
Penulis: Ahmad Rizal
Kode Jurnal: jptkomputerdd140284

Artikel Terkait :