Audio Watermarking dengan Metode Direct Sequence Spread Spectrum untuk Konten Musik Digital

Abstract: Berkembangnya teknologi menimbulkan pelanggaran hak cipta pada konten musik digital semakin rawan terjadi. Sebagai usaha perlindungan hak cipta terhadap konten musik digital, diperkenalkan teknik audio watermarking untuk menyisipkan tanda bukti kepemilikan pada konten musik digital. Penerapan  audio watermarking dengan metode Direct Sequence Spread Spectrum (DSSS) memungkinkan tanda kepemilikan bisa dibubuhkan ke dalam konten musik digital. Metode DSSS menerapkan encoding terhadap tanda bukti kepemilikan menggunakan Pseudo Random-Noise Sequence untuk memperoleh data watermark. Pembangkitan PN sequence menggunakan algoritma Linear Congruental Generator (LCG). PN sequence yang telah dibangkitkan digunakan sebagai kunci watermark. Ekstraksi watermark dari konten musik digital dilakukan secara informed detection. Musik digital yang telah diberi watermark memiliki kuliatas suara yang baik dengan rata-rata Peak Signal to Noise Ratio (PSNR) sebesar 42,7 dB. Hasil ekstraksi watermark terhadap musik digital yang telah mengalami pengujian kompresi, resampling, serta cropping memiliki tingkat kesesuaian karakter sebesar 100% terhadap isi text tanda bukti kepemilikan yang telah dibubuhkan sebelumnya.
 Keywords: Audio Watermarking, Direct Sequence Spread Spectrum, Pseudo Random – Noise Sequence
Penulis: Rinanza Zulmi Alhamri, Esti Suryani, Wisnu Widiarto
Kode Jurnal: jptinformatikadd130393

Artikel Terkait :