Perilaku Tiang Pancang Tunggal pada Tanah Lempung Lunak di Gedebage

Abstrak: Deposit tanah lunak di Gedebage merupakan tanah lempung lunak non organik dengan plastisitas tinggi, dengan parameter fisis: kadar air (105,4% - 315,5%), batas cair (100% - 375%) dan angka pori (1,23 – 7,26). Sedangkan parameter teknis menunjukkan kohesi tak teralir (0,01 kg/cm2 – 0,25 kg/cm2) dan sudut geser dalam (0,20 – 5,50)  serta indeks kompresi (2-5). Hal ini menujukkan kuat geser yang rendah dan kompresibilitas yang tinggi. Daya dukung izin tiang pada deposit tanah lunak di Gedebage dengan panjang tiang 33,5 m, dilakukan dengan metode statik, metode N-SPT dan metode Mazurkiewicz yang berturut-turut menghasilkan nilai 185 ton, 155 ton dan 268 ton. Metode Mazurkiewicz adalah metode yang paling mendekati nilai daya dukung hasil uji rata-rata, yaitu 283 ton.
Kata kunci: lempung lunak, kompresibilitas tinggi, daya dukung ultimit
Penulis: Yuki Achmad Yakin, Heldys Nurul Siska, Wanda Azka Alawiah
Kode Jurnal: jptsipildd170379

Artikel Terkait :