Kajian Implementasi Pendidikan Karakter Pada Kelompok Mata Pelajaran Kejuruan C3 Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan Di SMK Negeri 2 Depok

Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi: (1) tingkat kualitas perencanaan, (2) tingkat kualitas pelaksanaan, (3) tingkat kualitas evaluasi, dan (4) identifikasi kendala pengimplementasian pendidikan karakter ke dalam pembelajaran kelompok mata pelajaran kejuruan C3. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif evaluatif. Sumber data penelitian ini adalah guru dan siswa C3 Program Keahlian TGB di SMKN 2 Depok. Sampel guru menggunakan teknik purposive sampling. Sampel siswa diambil kelas XI TGB dan XII TGB. Pengumpulan data diperoleh melalui angket. Hasil penelitian menunjukkan: (1) tingkat kualitas perencanaan penddidikan karakter dengan skor 70% kategori “sangat baik”, (2) tingkat kualitas pelaksanaan pendidikan karakter oleh guru dengan skor 80% kategori “sangat baik”, capaian karakter oleh siswa mendapat skor 49,3% kategori “sangat baik”, (3) tingkat kualitas evaluasi pendidikan karakter dengan skor 60% kategori “sangat baik”, dan (4) kendala pendidikan karakter diantaranya: karakter siswa yang berbeda-beda, tidak dipahaminya panduan pembelajaran karakter, padatnya materi dan terbatasnya waktu pembelajaran, dan integrasi ke dalam mata pelajaran sehingga pembimbingan dan monitoring karakter kurang terfokus.
Kata kunci: pendidikan karakter, implementasi pendidikan karakter, mata pelajaran kejuruan C3
Penulis: Arif Maulana, Dr. Nuryadin Eko Raharjo, M.Pd
Kode Jurnal: jptsipildd170394

Artikel Terkait :