ANALISIS KUALITAS BUTIR SOAL TEORI KEJURUAN KELAS X TEKNIK PEMESINAN SMK MUHAMMADIYAH 3 YOGYAKARTA

Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas butir Soal ujian tengah semester genap mata pelajaran Teori Kejuruan Kelas X Teknik Pemesinan SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta tahun ajaran 2016/2017. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Objek Penelitian ini adalah lembar jawaban soal ujian tengah semeter genap mata pelajaran teori kejuruan yang terdiri dari 40 butir soal pilihan ganda. Soal tersebut dianalisis berdasarkan validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda, dan efektivitas pengecoh. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi. Data tersebut dianalisis dengan menggunakan bantuan program komputer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas soal masih rendah dengan rincian : Kualitas butir soal sangat baik berjumlah 6 soal (15%), soal kualitas baik berjumlah 5 soal (12,5%), soal kualitas sedang berjumlah 9 soal (22,5%), soal kualitas tidak baik berjumlah 10 soal (25%), dan soal kualitas sangat tidak baik berjumlah 10 soal (25%).
Keywords: Analisis butir soal, ujian tengah semester, teknik pemesinan; Test items analysis, midterm test, mechanical engineering
Penulis: M. Redo Alfendo, Sudji Munadi
Kode Jurnal: jptmesindd170092

Artikel Terkait :