MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOGNITIF DALAM MENGENAL KONSEP BILANGAN 1-5 MELALUI PERMAINAN BOLA ESTAFET KELOMPOK A

Abstrak: Berdasarkan dari hasil observasi, anak pada TK Satu Atap, 62% dari 20 anak disana masih belum mengenal dengan jelas tentang kemampuan mengenal konsep bilangan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penggunaan media bola estafet dapat meningkatkan kemampuan kognitif anak dalam mengenal konsep bilangan 1-5 kelompok A TK Satu Atap Kepuhpandak Mojokerto. Subjek penelitian ini adalah guru dan anak TK A Satu Atap Kepuhpandak Mojokerto yang terdiri dari 9 anak laki-laki dan 11 anak perempuan dengan jumlah keseluruhan 20 anak.Penelitian ini terdiri dari 2 siklus. Dan hasil dari kedua siklus tersebut adalah 88%. Ini menandakan bahwa penelitian tersebut telah berhasil dan menunjukkan adanya peningkatan tentang kemampuan mengenal konsep bilangan.
Kata Kunci: Kemampuan Kognitif, Permainan Bola Estafet, anak usia dini
Penulis: Siswati
Kode Jurnal: jppaudsddd151378

Artikel Terkait :