MODEL ESTIMASI WABAH DEMAM BERDARAH DAN PENANGANAN KADER JUMANTIK DI WILAYAH MALANG RAYA (KOTA MALANG, KABUPATEN MALANG DAN KOTA BATU)

ABSTRAK: Studi tentang wabah DBD telah banyak dilaksanakan akan tetapi penelitian yang mengkombinasikan peramalan dan analisis multivariat yang berkaitan dengan penanganan DBD masih jarang dijadikan kajian. Penelitian ini mencoba mengkombinasikan kedua metode diatas dalam menekan wabah DBD khususnya di wilayah Malang Raya (meliputi Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu). Sejauh ini kelemahan penanganan dari wabah DBD adalah masih kurang tepatnya waktu antisipasi dan cara penanganan pencegahan wabah DBD. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini berupa model waktu antisipasi yang tepat dan cara penanganan mencegah berjangkitnya wabah DBD.  Model peramalan dalam bentuk ARIMA musiman ( p , d , q ) ( P , D , Q )12  dengan berbagai variasi di setiap wilayah. Sedangkan hasil dari analisis multivariat yang melibatkan analisis faktor adalah terbentuknya 10 faktor baru yang berpengaruh terhadap kinerja Kader Jumantik. Diharapkan dengan kombinasi kedua metode ini dapat menjadi masukan bagi Pemerintah lokal khususnya di wilayah Malang Raya dalam menangani wabah DBD.
Kata Kunci: Peramalan, Analisis Faktor dan Model ARIMA
Penulis: Moh. Hartono, Yoyok Heru P.I, Arif Rahman Hakim, Elief Yuniarti
Kode Jurnal: jpkeperawatandd140466

Artikel Terkait :