Kinerja Perawat Berdasarkan Komitmen Pada Organisasi dan Lingkungan Kerja Perawat

Abstrak: Komitmen pada organisasi dan lingkungan kerja perawat merupakan faktor yang ada dalam pelayanan keperawatan di rumah sakit. Penelitian deskriptif dengan desain potong lintang bertujuan mendapatkan hubungan antara komitmen pada organisasi dan lingkungan kerja perawat dengan kinerja perawat pelaksana. Populasi penelitian adalah seluruh perawat pelaksana, dengan sampel adalah seluruh populasi yang memenuhi kriteria inklusi yaitu 107 perawat. Analisis melalui uji korelasi partial dan regresi linier ganda untuk analisis faktor dominan. Hasil penelitian terdapat hubungan signifikan komitmen pada organisasi dengan kinerja perawat pelaksana setelah dipengaruhi karakteristik perawat (p=0,0005, α=0,05). Lingkungan kerja berhubungan dengan kinerja perawat pelaksana setelah dipengaruhi karakteristik perawat (p=0,0005, α=0,05). Komitmen afektif adalah faktor paling dominan berhubungan dengan kinerja perawat pelaksana.
Keywords: Kinerja Perawat Pelaksana, Komitmen pada Organisasi, Lingkungan Kerja
Penulis: Muliyadi, Achir Yani S. Hamid, Mustikasari
Kode Jurnal: jpkeperawatandd100049

Artikel Terkait :